Desa Tanalum Juara 1 Lomba Desa Sehat Mandiri Tingkat Kabupaten Purbalingga

Penyerahan hadiah Lomba Desa Sehat Mandiri, tingkat Kabupaten Purbalingga 2023. (Foto: Istimewa)

PURBALINGGA – Desa Tanalum, Kecamatan Rembang, kabupaten Purbalingga berhasil menjadi juara 1 Lomba Desa Sehat Mandiri, tingkat Kabupaten Purbalingga 2023.

Lomba tersebut, diselenggaralan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Purbalingga, melalui Seksi Promosi Pemberdayaan Masyarakat.

Ketua Tim Promkes dan Pemberdayaan Masyarakat Dinkes Kabupaten Purbalingga, Purwati mengatakan, untuk juara 2 diraih oleh Desa Pangempon Kecamatan Kejobong, serta juara 3 diraih oleh Desa Baleraksa Kecamatan Karangmoncol.

“Juara harapan 1 diraih oleh Desa Karangpetir Kecamatan Kalimanah, juara harapan 2 diraih oleh Desa Karangduren Kecamatan Bobotsari, dan juara harapan 3 diraih oleh Desa Siwarak Kecamatan Karangreja,” katanya, Kamis, 31 Agustus 2023.

Masing-masing juara mendapatkan uang pembinaan yang bersumber dari dana APBD Kabupaten Purbalingga. Yakni, juara satu mendapatkan Rp 6 juta, juara 2 Rp 5 juta, juara 3 Rp 4 juta, juara harapan satu Rp 2,5 juta, harapan 2 Rp 2 juta, serta juara harapan 3 Rp 1,5 juta.

Dia menambahkan Lomba Desa Sehat Mandiri sudah memasuki tahun kelima. “Dimulai dari tahun 2018,” tambahnya.

Dijelaskan, Desa Sehat Mandiri itu adalah desa yang mampu menangani permasalahan kesehatan. Serta, kegawatdaruratan kesehatan di tingkat desa secara mandiri.

Baca Juga:  Kembali Gelar Vaksinasi Massal, Polres Purbalingga Sediakan 29.400 Dosis

“Dengan adanya Desa Sehat Mandiri diharapkan permasalahan-permasalahan kesehatan tidak hanya mutlak menjadi tanggung jawab dari Dinas Kesehatan. Tetapi ada peran serta dari masyarakat,” jelasnya.

Peran serta masyarakat diperlukan, karena lebih tahu permasalahan yang ada di desanya. Sehingga mereka lebih cepat untuk mengatasi. (Prima Intan DI)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *