Karang Taruna Agung Muda Sukses Gelar Pelatihan Sablon

KEBUMEN – Pemuda sangat diharapkan ikut berperan membangun desa. Berbagai karya nyata dalam membangun desa dapat dilakukan lewat organisasi karang taruna.

“Karang taruna di Tambakagung, pemuda-pemudi yang luar biasa. Punya potensi dalam membangun desa,” kata Yosi Hermawan, penanggung jawab bidang wirausaha Karang Taruna Agung Muda, Desa Tambakagung, Klirong, Kebumen.

Berada di tengah antara pusat kota Kebumen dan objek wisata pantai, mendorong pemuda karang taruna di Tambakagung lebih giat memajukan desa. Menurut Yosi Hermawan, Karang Taruna Agung Muda, beranggotakan pemuda-pemudi usia 16 sampai 30 tahun.

“Terima kasih kepada Agung Muda. Selamat atas program yang telah dilaksanakan seperti pelatihan sablon. Selain itu, juga terkait bidang sosial kemasyarakatan. Bidang ini berkaitan dengan investasi sosial berupa lampu penerangan jalan untuk desa,” ucap Kepala Desa Tambakagung Adela Sulistiana kepada wiradesa.co, Jumat, 12 Februari 2021. Program tersebut, kata Sulis, terlaksana berkat kerja sama Karang Taruna Agung Muda dengan Djarum dan juga pemerintah desa.

Atas inisiatif anggota, program karang taruna tersusun. Kemudian, karang taruna mulai berproses perlahan. Dari proses ini, diharapkan memberi kemanfaatan bagi sesama. Sulis menjelaskan, ketika anggota karang taruna mulai aktif, para pemuda dan pemudi Tambakagung mulai kreatif. Pelatihan sablon kaos sukses dilaksanakan. Setelah kegiatan, mereka mulai menekuni bidang tersebut. Selain sablon, anggota Agung Muda juga berkreasi dengan pembuatan suvenir pernikahan dan lainnya.

Baca Juga:  Serabi, Jajanan Lawas yang Masih Dicari
Anggota Agung Muda juga berkreasi dengan pembuatan suvenir pernikahan dan lainnya. (Foto: Nur Anggraeni/Wiradesa)

Dikatakan Yosi Hermawan, sebagai salah satu karang taruna binaan Djarum, beberapa bidang kerja seperti bidang wirausaha, bidang sosial kemasyarakatan sukses dilaksanakan. “Kami berupaya menggunakan dana itu dengan baik agar memberi kemanfaatan bersama,” imbuh Yosi (28). Sebelum pandemi, Agung Muda rutin mengadakan pertemuan. Saat ini komunikasi dan koordinasi cukup efektif lewat grup WA. (Nur Anggraeni)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *