Polres Purbalingga Berikan Bantuan Sembako Kepada Tukang Becak

Pemberian bantuan sembako kepada para tukang becak. (Foto: Wiradesa)

PURBALINGGA – Polres Purbalingga kembali melaksanakan kegiatan bakti sosial pembangian sembako kepada sejumlah tukang becak, Jumat, 3 September 2021. Bantuan diberikan langsung kepada tukang becak di sejumlah pangkalan wilayah Kabupaten Purbalingga.

Kabag Operasi Polres Purbalingga Kompol Pujiono mengatakan, bantuan sosial ini diberikan sebagai wujud kepedulian kepolisian Polres Purbalingga kepada masyarakat yang membutuhkan. Khususnya bagi masyarakat terdampak pandemi Covid-19.

“Bantuan sosial kita salurkan dengan berkeliling menyambangi para tukang becak di beberapa pangkalan yang ada di dalam kota,” katanya.

Kabag Ops menambahkan bahwa dalam baksos kali ini ada 34 paket sembako yang dibagikan kepada tukang becak. Kegiatan baksos akan dilakukan kembali dengan sejumlah sasaran yang berbeda, khususnya warga terdampak Covid-19.

Sementara itu, Kapolres Purbalingga AKBP Era Johny Kurniawan meninjau vaksinasi massal di Desa Bokol Kecamatan Kemangkon. “Semoga dengan vaksinasi massal yang diselenggarakan semakin banyak masyarakat yang mendapatkan vaksin,” kata Kapolres.

Menurut kapolres, vaksin ini bermanfaat untuk meningkatkan imunitas tubuh menghadapi Covid-19. Selain itu, mendukung terciptanya herd immunity atau kekebalan kelompok.

Baca Juga:  Gunung Semeru Semburkan “Wedus Gembel”: Awan Panas Guguran Beda dengan Awan Panas Erupsi

“Kita berharap masyarakat mau dan tidak takut untuk mengikuti vaksinasi. Karena vaksinasi halal dan aman,” ujarnya.

Disampaikan kapolres bahwa vaksinasi yang dilaksanakan di Desa Bokol merupakan vaksinasi dosis kedua. Ada 110 orang yang dijadwalkan untuk mendapatkan vaksin jenis Sinovac. (Prima Intan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *