PPS Condongcatur Selesaikan Rekapitulasi 137 TPS

Tim PPS Condongcatur menyelesaikan rekapitulasi perhitungan perolehan suara Pemilu 2024. (Foto: Istimewa)

SLEMAN-PPS Condongcatur selama 10 hari akhirnya berhasil menyelesaikan proses rekapitulasi perhitungan hasil perolehan suara Pemilu 2024 dari 133 TPS reguler dan 4 TPS lokasi khusus (685 kotak suara) dengan lancar, Minggu (25/2/2024).

Rekapitulasi PPS Condongcatur selesai Minggu 25 Februari 2024 pukul 16.45 disaksikan langsung Ketua KPU DIY dan Ketua Bawaslu Sleman.

Menurut Ketua PPS Condongcatur, Wuri Handayani sebenarnya Condongcatur sudah selesai merekapitulasi sejak Sabtu 24 Februari 2024 sekitar pukul 23.40.

“Sabtu malam terakhir merekapitulasi TPS 125 yang kotak suara baru diantar pukul 22.30 karena harus melakukan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Sabtu 24 Februari 2024.Selanjutnya Minggu pagi mulai 09.00 melakukan R
Rekap Perbaikan terhadap TPS 11, 46 dan 52 untuk mensinkronkan data karena ada yang belum klop. Alhamdullihah Minggu sore 137 TPS sudah klir semua dan spesial disaksikan oleh Ketua KPU DIY dan Ketua Bawaslu Sleman,” jelas Wuri.

Wuri Handayani mengucapkan terimakasih kepada Panewu Depok, Lurah Condongcatur, dukuh, Pemkal Condongcatur beserta jajaran dan semua pihak yang telah membantu doa, support penuh kepada PPS Condongcatur. Sehingga mulai dari tahapan awal Pemilu ditingkat desa pada pertengahan Januari 2024 sampai dengan pelaksanaan dan rekapitulasi berjalan aman dan lancar. Tak ketinggalan ucapan terimakasih kepada 959 KPPS dan 266 Linmas Condongcatur atas kerjasama, kerja keras dan dedikasinya demi suksesnya Pemilu 2024 di wilayah Condongcatur.

Baca Juga:  Reno Candra Sangaji: Gowes Reboan Tunggangi Sepeda Federal

Ketua KPU DIY, Ahmad Shidqi yang turut hadir menyaksikan Rekapitulasi di Kapanewon Depok mengucapkan selamat kepada PPK Depok, PPS Condongcatur yang telah merekapitulasi sebanyak 137 TPS.

“Selamat kepada PPS Condongcatur yang telah bekerja keras selama 10 hari menyelesaikan rekapitulasi secara terbuka, transparan dihadiri saksi-saksi dari partai politik, saksi dari calon DPD dan hari ini mendapat atensi khusus dari Ketua Bawaslu Sleman, setelah difinalisasi selanjutnya akan diplenokan oleh PPK Depok. Semoga tidak ada masalah sampai ditingkat kabupaten,” tuturnya.

Ketua PPK Depok, Hari Jumanto menyampaikan bahwa di wilayah Kapanewon Depok memiliki jumah TPS yang paling banyak se Kabupaten Sleman yaitu 428 TPS dengan rincian Condongcatur 137 TPS, Caturtunggal 165 TPS dan Maguwoharjo 126 TPS.

“Alhamdulillah Condongcatur telah selesai merekapitulasi Minggu sore kemarin disusul Maguwoharjo dan terakhir Caturtunggal hari ini Senin 26 Februari 2024 pukul 10.30. Selanjutnya PPK Depok akan melaksanakan Rapat Pleno Hasil Rekapitulasi Perhitungan Suara pada Senin 26 Februari 2024 pukul 19.30 di Kapanewon Depok dengan mengundang Panewu Depok, Danramil 11 Depok, Kapolsek Depok Raya, lurah 3 Kalurahan, PPK, PPS, Ketua Parpol tingkat Kalurahan, Tim Sukses Paslon Presiden dan Wakil Presiden dan Tim Sukses Calon DPD RI,” jelas Hari.

Baca Juga:  Mojokerto Salah Satu Sentra Porang di Jawa Timur

Ditempat terpisah Lurah Condongcatur, Reno Candra Sangaji mengucapkan terimakasih kepada semua yang menjalankan tugas sesuai dengan peran masing-masing dan semua pihak yang telah membantu dan mensuport penuh dalam bentuk apapun.

“KPPS dan Tim PPS Condongcatur yang hebat, luar biasa dalam menjalankan tugas dengan penuh dedikasi tinggi, rela kurang istirahat demi sukses dan lancarnya Pemilu 2024. Terimakasih semuanya, semoga menjadi cerita sejarah dan kenangan yang tak terlupakan dan semoga tetap semangat dan sehat semuanya,” pungkas Reno. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *