Danrem 072/Pamungkas Gelar Coffee Morning Bareng Insan Media

Coffe Morning bersama Komandan Korem 072/Pamungkas Brigjen Ibnu Bintang Setiawan SIP MM (Foto: Wiradesa)

YOGYAKARTA – Belasan wartawan media cetak, elektronik dan online mengikuti Coffee Morning bersama Komandan Korem 072/Pamungkas Brigjen Ibnu Bintang Setiawan SIP MM. Acara yang dilangsungkan di Makorem 072/Pamungkas Jumat 28 Mei 2021 juga dihadiri cucu pahlawan revolusi Brigjen Katamso dan putra Kolonel Sugiono.

“Masih dalam suasana Lebaran tentunya kami Keluarga Besar Korem 072/Pamungkas sekalian halal bihalal mengucapkan Selamat Idul Fitri 1442 H, mohon maaf lahir dan batin,” ucap Ibnu Bintang Setiawan.

Ibnu Bintang Setiawan mengatakan, jurnalis dan media di Yogya semuanya baik. Banyak menyampaikan pemberitaan yang positif dan banyak memberikan kontribusi bagi Yogya. “Wartawan, insan media, banyak membantu, memberi dukungan kepada Korem 072 lewat pemberitaan berbagai kegiatan Korem,” ujarnya. Kegiatan Coffee Morning bersama insan media mitra Korem 072/Pamungkas juga diisi dengan serah terima lukisan tiga tokoh yang punya hubungan kesejarahan dengan Korem 072 yakni Bung Hatta, Brigjen Katamso dan Kolonel Sugiono.

“Saya menyadari, sejarah teramat penting. Bangsa kita harus selalu belajar pada sejarah yang terjadi agar NKRI bisa bertahan mencapai umur ribuan tahun,” imbuhnya. Dituturkan, Korem 072 Pamungkas pernah menjadi kantor wakil presiden era Bung Hatta. Sedangkan Brigjen Katamso pernah menjabat sebagai Danrem serta Kolonel Sugiono menjabat sebagai Kasrem. “Nama pahlawan revolusi Brigjen Katamso dan Kolonel Sugiono akan diabadikan sebagai nama ruang. Ada Aula Katamso, ada ruang Sugiono. Lukisan dipasang di ruang tersebut,” jelas Ibnu Bintang Setiawan. (Sukron)

Baca Juga:  Danrem 072/Pamungkas Apresiasi Pemberitaan Media di Yogyakarta Berperan Mengedukasi Masyarakat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *