YOGYAKARTA – Universitas Gadjah Mada sukses menjadi Juara Umum dalam Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (Pimnas) ke-36 yang berlangsung pada 27-30 November di Universitas Padjajaran Bandung.
Pada Pimnas kali ini UGM berhasil mendominasi perolehan medali yaitu sebanyak 29 medali. Medali tersebut meliputi 11 emas, 9 perak, dan 9 perunggu.
Rektor UGM, Prof.dr. Ova Emilia, M.Med., Ed., Sp.OG(K)., Ph.D., merasa bahagia dengan keberhasilan tim UGM yang berhasil membawa kembali piala bergilir juara umum Pimnas.
“Selamat untuk kontingen UGM bisa meraih juara umum kembali,” ucapnya, Kamis (30/11) malam usai menerima Piala Bergilir Adhikarta Kertawidya di Universitas Padjajaran.
Ova menyebutkan bahwa capaian yang diraih tim UGM ini bukanlah hal yang mudah. Pasalnya, Pimnas merupakan kompetisi bergengsi di tanah air dengan tingkat persaingan yang semakin ketat dari tahun ke tahun.
“Dengan kemenangan ini artinya kualitas penelitian dan karya yang dihasilkan tim mahasiswa UGM semakin baik,” terangnya
Dalam Pke-36 ini UGM berhasil meloloskan 62 tim yang melaju di babak final dari 282 tim UGM yang lolos mendapatkan pendanaan pelaksaan program. Dari kontingen tersebut berhasil mendapatkan 5 emas, 5 perak, dan 5 perunggu dari kategori presentasi. Lalu,
6 emas, 4 perak, serta 4 perunggu dari kategori poster.
Selain itu dua mahasiswa UGM juga berhasil meraih penghargaan individu sebagai mahasiswa bertalenta. Penghargaan tersebut diperoleh Muhammad Jhony Fonsen kategori PKM PM 1 dan Seravin Afra Secunda kategori PKM K 4.
Pimnas ke-36 merupakan kompetisi mahasiswa nasional tahunan yang diselenggarakan oleh Kemenristekdikti. Digelar sebagai ajang untuk meningkatkan kreativitas mahasiswa dalam pengembangan IPTEKS serta meningkatkan kompetensi mahasiswa dalam menyampaikan karya intelektualnya.
Dalam penyelenggaraan Pimnas diikuti sebanyak 525 kelompok Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) dari 106 perguruan tinggi di Indonesia. Ada sebanyak 2.411 peserta dan 77 juri yang terlibat dalam kegiatan kali ini. (*)